ISTANAGARUDA.COM – Sebanyak 500 peserta Komponen Cadangan (Komcad) Matra Darat menuntaskan Latihan Dasar Kemiliteran (Latsarmil) tahun anggaran 2024 yang ditutup secara resmi oleh Panglima Kodam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Tri Budi Utomo, di Lapangan Kejujuran, Markas Komando Resimen Induk Kodam VI/Mulawarman, Kalimantan Selatan, Senin (9/9/2024).
Upacara penutupan menandai akhir dari pelatihan intensif yang berlangsung selama tiga bulan, sejak 15 Juli hingga 12 September 2024.
Dalam amanatnya, Menhan Prabowo Subianto yang disampaikan oleh Pangdam VI/Mulawarman menekankan pentingnya sikap loyalitas, integritas, dan kerendahan hati bagi seluruh anggota Komcad.
“Bekerjalah dengan niat ibadah, loyal, tulus, dan ikhlas. Hindari sifat sombong dan tinggi hati. Jadilah Komcad yang disiplin dan dicintai masyarakat di manapun berada,” tegas Prabowo.
Selain itu, Menhan juga menggarisbawahi peran penting Komcad dalam menjaga soliditas dan bersinergi dengan berbagai komponen bangsa untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045 yang maju dan mandiri.
Ia berpesan agar para lulusan Latsarmil mampu mengaplikasikan keterampilan yang telah mereka pelajari dalam mendeteksi dan mencegah ancaman sejak dini.
Acara penutupan ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Ses Ditjen Pothan Kemhan Brigjen TNI Heri Pribadi, Dir Sumdahan Ditjen Pothan Kemhan Brigjen TNI Ferri Trisnaputra, Danrem 101 Antasari, Danrindam VI/Mulawarman, serta keluarga para anggota Komcad yang ikut memberikan dukungan.
Latihan ini diharapkan membentuk Komcad yang siap menjadi garda terdepan dalam menjaga kedaulatan negara dan berkontribusi dalam pembangunan nasional. (*)
Discussion about this post