“Siapa yang ingin perdamaian di situ, siapa yang ingin bantu rakyat Gaza, rakyat Palestina,” kata Presiden.
Sementara itu, Presiden Amerika Serikat Donald Trump dalam sambutannya menyebut Board of Peace sebagai salah satu inisiatif perdamaian paling penting dan berpotensi mencatat sejarah baru dunia.
Presiden Trump menekankan bahwa forum tersebut dihimpun dari para pemimpin global yang memiliki pengaruh besar dalam menentukan arah perdamaian internasional.
“Semua orang di ruangan ini adalah bintang. Ada alasan mengapa kalian di sini dan kalian semua adalah bintang, kalian adalah orang-orang terbesar, orang-orang terpenting di dunia, orang-orang paling berpengaruh di dunia. Dan ketika kalian menggunakan kejeniusan yang sangat luar biasa dan penuh inspirasi itu, ketika kalian menggunakannya untuk perdamaian,” kata Presiden Trump.
“Saya hanya ingin mengatakan bahwa sungguh luar biasa bisa bersama Anda. Dan saya pikir ini adalah sesuatu yang sangat penting yang kita lakukan. Ini yang terpenting. Saya sangat menantikan untuk berada di sini,” tandasnya.(*)


















































Discussion about this post