Ia juga menepis isu bahwa bocoran itu sengaja disebarkan untuk menguji reaksi publik.
Gurman menegaskan bahwa dengan rekam jejak kesuksesan Apple di bawah Cook, termasuk menjadi perusahaan pertama yang mencapai valuasi 3 triliun dolar, sang CEO pantas menentukan sendiri waktu transisinya.
Ia juga diperkirakan tetap akan terlibat di struktur perusahaan sebagai Ketua Dewan setelah mundur nanti.
Cook telah memimpin Apple sejak 2011 menggantikan Steve Jobs.
Selama masa kepemimpinannya, perusahaan melahirkan sejumlah perangkat kunci seperti Apple Watch, AirPods, lini Mac berbasis chip M-series, hingga Vision Pro.(*)
Page 2 of 2













































Discussion about this post