Produk Baru Lainnya: LG PF600U – Proyektor Multifungsi dengan Speaker Bluetooth dan Lampu LED
Di sisi lain, Lucky Goldstar (LG) baru saja memperkenalkan proyektor inovatif LG PF600U, yang menggabungkan tiga fungsi dalam satu perangkat: proyektor, speaker Bluetooth, dan lampu LED mood.
Produk ini menawarkan resolusi Full HD, tingkat kecerahan 300 ANSI lumens, serta sistem operasi LG webOS.
Dengan desain unik menyerupai lampu meja, perangkat ini memiliki kepala yang dapat dimiringkan hingga 110°, fitur penyesuaian layar otomatis (30-120 inci), speaker stereo, serta efek pencahayaan yang dapat disesuaikan sesuai preferensi pengguna.
Dengan hadirnya BenQ LH750 dan LG PF600U, pasar proyektor semakin kompetitif dengan pilihan perangkat yang tidak hanya canggih tetapi juga fleksibel dalam penggunaannya.(*)
Discussion about this post