Setiap unit dibekali chip keamanan Mijia yang memiliki kunci privat dan sertifikat digital unik.
Transmisi video dilindungi dengan enkripsi, sementara penyimpanan cloud diamankan menggunakan standar AES-128.
Pengguna juga dapat mengatur jadwal tidur kamera untuk menonaktifkan pemantauan pada jam-jam tertentu.
Deteksi manusia dilakukan langsung di perangkat menggunakan AI lokal untuk meningkatkan kecepatan respons tanpa harus bergantung pada pemrosesan cloud.
Jika dikombinasikan dengan layanan cloud Xiaomi, kamera mampu menjalankan pengenalan wajah berbasis AI untuk membedakan wajah yang dikenal dan tidak dikenal serta mengirim notifikasi secara otomatis.
Smart Camera 3 3K dilengkapi fitur komunikasi dua arah melalui speaker berdiameter besar.
Mikrofon array dengan jangkauan hingga delapan meter dan teknologi peredam bising memungkinkan komunikasi jarak jauh lebih jelas melalui aplikasi Xiaomi Home.
Perangkat ini mendukung jaringan Wi-Fi 2,4GHz dan 5GHz untuk fleksibilitas koneksi.
Teknologi kompresi H.265 digunakan untuk mengurangi ukuran file video dan pemakaian bandwidth hingga 50 persen.
Kamera ini mendukung penyimpanan melalui kartu microSD berkapasitas 8GB hingga 256GB.
Opsi penyimpanan tambahan tersedia melalui cloud dan cadangan NAS.
Integrasi penuh dengan ekosistem Mi Home memungkinkan perangkat terhubung dengan layar pintar Xiaomi, televisi, serta speaker XiaoAi.
Kombinasi fitur ini menjadikan Smart Camera 3 3K sebagai pusat sistem keamanan rumah pintar yang semakin terhubung dan efisien.(*)













































Discussion about this post