ISTANAGARUDA.COM – Presiden Prabowo Subianto memimpin rapat terbatas dan taklimat strategis bersama jajaran kabinet Merah Putih di Halaman Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (4/3/2025).
Dalam pertemuan ini, berbagai program prioritas pemerintahan menjadi sorotan utama, mulai dari peningkatan akses pendidikan, pemberdayaan ekonomi desa, hingga penguatan komitmen dalam pemberantasan korupsi.
Seusai rapat, Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya mengungkapkan bahwa Presiden menekankan pentingnya pendidikan yang berkualitas bagi anak-anak di seluruh Indonesia.
Salah satu kebijakan utama yang akan dijalankan adalah pembangunan sekolah rakyat dan sekolah unggulan.
“Beliau akan membangun sekolah rakyat, sekolah unggulan, kemudian memperbaiki fasilitas pendidikan sampai pelosok-pelosok, sarana prasarana untuk belajar begitu,” ujar Bima Arya.
Menteri Sosial Saifullah Yusuf menambahkan bahwa Presiden menginstruksikan percepatan pembangunan sekolah rakyat agar dapat segera memberikan manfaat bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu, terutama yang berada dalam kategori miskin ekstrem.
Ia juga menegaskan bahwa kerja sama dengan pemerintah daerah sangat dibutuhkan untuk mewujudkan program ini.
“Tentu kita akan mengidentifikasi, kita akan membuat perencanaan yang lebih baik dalam rangka menerjemahkan arahan dari Presiden tersebut. Tetapi jelas bahwa sekolah rakyat ini nanti diperuntukkan bagi anak-anak dari keluarga miskin atau miskin ekstrem,” katanya.
Mensos juga menjelaskan bahwa sekolah rakyat nantinya akan berkonsep boarding school, mencakup jenjang pendidikan dari SD, SMP, hingga SMK.
Discussion about this post