ISTANAGARUDA.COM – Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka turun langsung ke lapangan untuk melihat kondisi warga yang terdampak banjir di kawasan Kampung Melayu dan Cawang, Jakarta Timur, Kamis (28/11/2024).
Langkah ini diambil sebagai tindak lanjut arahan Presiden Prabowo Subianto yang meminta pemerintah bergerak cepat dalam menangani kesulitan masyarakat.
Hujan deras yang mengguyur Jakarta beberapa hari terakhir serta meningkatnya debit air Sungai Ciliwung menjadi penyebab banjir yang merendam sejumlah wilayah ibu kota dengan ketinggian air yang bervariasi.
Kunjungan Wapres dimulai di Jl. Kebon Pala I, Kampung Melayu, kawasan yang sebelumnya dilanda banjir hingga setinggi 2,5 meter akibat luapan Sungai Ciliwung pada Rabu malam (27/11/2024).
Di lokasi ini, Wapres menyusuri permukiman warga yang terdampak, kemudian melanjutkan kunjungannya ke SDN 01 Kebon Pala, tempat warga mengungsi.
Di posko pengungsian, Wapres tidak hanya menyapa dan berdialog langsung dengan warga, tetapi juga memberikan bantuan berupa paket sembako yang berisi beras, minyak goreng, gula, serta kebutuhan pokok lainnya.
Untuk anak-anak, ia membagikan susu, mainan, dan alat tulis sebagai bentuk perhatian terhadap kesejahteraan mereka.
Setelah dari Kampung Melayu, Wapres melanjutkan peninjauan ke Bidara Cina, Cawang, yang juga terendam banjir dengan ketinggian mencapai 1,5 meter.
Sama seperti sebelumnya, Wapres menyusuri area banjir, berdialog dengan warga, dan membagikan bantuan sembako untuk meringankan beban mereka.
Discussion about this post