ISTANAGARUDA.COM – Di tengah pesta kemenangan pasangan Prabowo-Gibran versi Quick count atau hitung cepat, calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka menyampaikan pernyataan penyejuk hati pada pidato kemenangan di Istora Senayan, Jakarta, pada Rabu malam (14/2/2024)
Gibran mengawali pidatonya dengan menyampaikan permohonan maaf apabila ada kegiatan-kegiatan yang tidak bisa ia hadiri selama kampanye. Sekaligus menyampaikan terima kasih kepada semua tim yang sudah bekerja keras selama ini.
Diakuinya, tiga bulan lalu ia bukan siapa. Namun berkat dukungan semua pihak, ia dan Prabowo kini sudah berada di panggung untuk menyampaikan pidato kemenangan berdasarkan hasil hitung cepat.
“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pak Prabowo yang sudah memberi ruang untuk anak-anak muda seperti saya. Memberikan ruang bagi kami menjadi bagian dalam perjalanan menuju Indoneisa Emas. Ini luar biasa sekali. Pak Prabowo sebagai teladan, senior yang selalu memberi guidance bagi kami anak-anak muda,” ujar Gibran.
Gibran Rakabuming mengaku tidak mengira hasil quick count setinggi ini. Karena itu, ia meyakini, pencapaian ini tak lepas dari peran anak-anak muda yang ingin menjadi bagian dalam perjalanan menuju Indonesia emas.
Yang cukup menyentuh hati, Gibran mengaku ia ingin segera bertemu dengan pasnagan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan pasangan Ganjar Prabowo-Mahfud MD.
“Saya secara pribadi, ingin segera sowan ke paslon nomor 1, paslon nomor 3. Karena sekali lagi bapak ibu, kita semua bersaudara,” ungkapnya dengan tutur kata menyejukkan.
Discussion about this post