ISTANAGARUDA.COM – Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmen kuatnya untuk mempercepat pembangunan Ibu Kota Nusantara sebagai pusat kekuasaan negara yang modern, fungsional, dan siap menopang masa depan Indonesia.
Presiden Prabowo Subianto menerima laporan langsung mengenai progres pembangunan Ibu Kota Nusantara dari Otorita IKN dalam kunjungan kerjanya di kawasan IKN pada Selasa, 13 Januari 2026.
Perhatian Presiden terhadap percepatan pembangunan ditegaskan kembali oleh Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi saat memberikan keterangan kepada awak media di Kabupaten Malang.
“Bapak Presiden memang sejak awal memberikan penekanan untuk mempercepat proses pembangunan fasilitas yang akan dipergunakan untuk legislatif maupun yudikatif, yang harapannya bisa selesai di tahun 2028,” ujar Menteri Pras.
Dalam rapat kerja bersama jajaran Otorita IKN, Presiden Prabowo secara langsung mencermati paparan teknis yang disampaikan.
Presiden memberikan sejumlah catatan strategis yang berfokus pada penyempurnaan perencanaan dan percepatan implementasi pembangunan.
“Jadi tadi masih ada beberapa hal yang Bapak Presiden memberikan koreksi terhadap pertama misalnya mengenai desain, kemudian mengenai fungsi, dan diminta terus-menerus OIKN dan Kementerian PU untuk memperbaiki,” katanya.
Menurut Menteri Pras, arahan Presiden secara prinsip menitikberatkan pada dua hal krusial, yakni peningkatan kualitas dan percepatan proses pembangunan.
Lebih lanjut, percepatan tersebut diarahkan agar tiga fungsi utama pemerintahan dapat segera diwujudkan secara utuh di IKN.















































Discussion about this post