“Sekali lagi, ini adalah suatu kehormatan besar untuk kami menerima Yang Mulia beserta delegasi di Jakarta setelah kunjungan saya ke Brasilia pada bulan Juli yang lalu. Saya ucapkan terima kasih atas penerimaan yang sangat baik, yang saya terima waktu saya berkunjung ke Brasil dalam kunjungan kenegaraan. Dan sekarang Yang Mulia Presiden Brasil membalas kunjungan kenegaraan itu dan kami terima kasih sekali lagi,” ujar Presiden Prabowo.
Presiden Prabowo menilai bahwa hubungan persahabatan antara Indonesia dan Brasil kini berada pada titik paling kuat dalam sejarah modern, dan hal itu harus diterjemahkan dalam kerja sama konkret yang memberi manfaat langsung bagi rakyat.
“Kunjungan kenegaraan kita berdua adalah bukti bahwa hubungan persahabatan antara kedua negara kita semakin erat. Dan itulah yang kita inginkan untuk mempererat hubungan persahabatan dan lebih penting kerja sama di segala bidang,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Prabowo juga menyampaikan ucapan selamat atas Hari Kemerdekaan Brasil ke-203 yang baru saja dirayakan pada 7 September 2025, sembari menegaskan tekad Indonesia untuk mempercepat pembentukan Indonesia–Mercosur Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA).
“Yang Mulia, saya senang melihat kemajuan hubungan bilateral kita, khususnya di bidang ekonomi. Kita akan terus merencanakan dialog ke arah pembentukan Indonesia–Mercosur Comprehensive Economic Partnership Agreement. Saya yakin bahwa ini akan mempererat hubungan kita dan akan membuat kedua ekonomi kita dan ekonomi seluruh Amerika Latin berkembang dengan pesat,” tutur Presiden Prabowo.















































Discussion about this post