ISTANAGARUDA.COM – Kehadiran Presiden RI Prabowo Subianto di Ottawa, Kanada, pada Rabu 24 September 2025, disambut dengan suasana penuh haru dan kebanggaan dari komunitas diaspora Indonesia.
Puluhan warga perantau datang dari berbagai kota di Kanada, rela menempuh perjalanan panjang demi menyambut langsung kunjungan resmi pertama Presiden Prabowo di negeri berjuluk daun maple itu.
Ketika rombongan Presiden tiba di hotel tempatnya menginap, para diaspora dengan wajah sumringah melambaikan Bendera Merah Putih sambil menyanyikan yel-yel dukungan.
Bagi mereka, momen ini bukan hanya menyambut kepala negara, tetapi juga sebagai pengobat rindu terhadap tanah air.
Maria, diaspora asal Flores yang telah tiga dekade bermukim di Kanada, mengaku rela menempuh perjalanan berjam-jam untuk hadir.
“Kita ke sini 6 jam, aku dari tempatku ke sini 6 jam. Pak Prabowo di sini kami bangga sekali, Pak Prabowo bisa kunjung melihat diaspora Indonesia yang ada di sini,” ujarnya dengan mata berbinar.
Selain sambutan hangat, banyak pula yang menitipkan doa dan harapan besar kepada Presiden baru Indonesia itu.
Gita, salah seorang diaspora yang hadir, menyampaikan optimismenya.
“Wah senang sekali, saya punya harapan banyak untuk Pak Presiden. Dengan masa kerja yang baru di Indonesia, kita semua punya harapan supaya bisa memperbaiki kehidupan masyarakat Indonesia, baik yang di Indonesia maupun di luar negeri,” katanya.
Tidak kalah antusias, Nonali Wau yang sudah 22 tahun tinggal di Kanada bahkan berangkat dari Montreal sejak pagi hari bersama rombongan sahabatnya.














































Discussion about this post