ISTANAGARUDA.COM – Setelah hanya beberapa hari sejak debutnya di Tiongkok, Xiaomi akhirnya meluncurkan smartphone flagship terbarunya, Xiaomi 15 Ultra, ke pasar global.
Tak hanya itu, varian standar Xiaomi 15 juga turut meramaikan debut internasionalnya. Meski memiliki banyak kesamaan dengan versi yang dirilis di Tiongkok, ada beberapa perbedaan menarik yang perlu diketahui.
Xiaomi 15 Ultra: Spesifikasi dan Fitur Unggulan
Daya tarik utama dari Xiaomi 15 Ultra terletak pada sistem kameranya yang canggih. Perangkat ini dibekali konfigurasi empat kamera belakang yang mencakup lensa periskop 200MP (100mm, f/2.6), lensa telefoto 50MP (70mm, f/1.8), sensor utama 50MP berukuran 1 inci, serta lensa ultra-wide 50MP.
Sementara di bagian depan, terdapat kamera selfie 32MP (21mm, f/2.0) yang siap mendukung kebutuhan swafoto dan video call berkualitas tinggi.
Seperti sebelumnya, Xiaomi kembali berkolaborasi dengan Leica untuk memberikan tuning profesional pada kameranya.
Smartphone ini juga mendukung perekaman video Ultra Dolby Vision dalam resolusi 4K pada 60fps serta perekaman video 10-bit Log di semua panjang fokus. Untuk meningkatkan kualitas audio, Xiaomi membekali perangkat ini dengan sistem empat mikrofon.
Bagi para penggemar fotografi, Xiaomi menghadirkan Photography Kit Legend Edition. Aksesori ini mencakup case pegangan dengan cincin merah di sekitar kamera, grip ibu jari, tombol rana, adaptor filter multifungsi 67mm, serta baterai tambahan berkapasitas 2.000mAh untuk daya ekstra saat pengambilan gambar.
Discussion about this post