ISTANAGARUDA.COM – Bocoran terbaru dari Tiongkok menyebutkan peningkatan signifikan pada kecepatan pengisian daya iPhone 16 Pro dan Pro Max.
Jika iPhone 15 Pro dan Pro Max hanya sanggup mencapai 27W melalui kabel dan 15W menggunakan MagSafe, model terbaru ini dijanjikan jauh lebih ngebut.
iPhone 16 Pro dan Pro Max diklaim bakal mendukung pengisian daya kabel 40W dan nirkabel MagSafe 20W.
Perlu dicatat, angka tersebut adalah batas maksimum dan belum tentu tercapai secara konstan selama proses pengisian.
Tetap saja, jika bocoran ini akurat (masih ada kemungkinan tidak), peningkatan ini patut diapresiasi. Meski masih jauh dari pesaing asal China yang menawarkan pengisian daya kabel 120W dan nirkabel 50W, Apple setidaknya menunjukkan kemajuan.
Sumber rumor ini menyebut peningkatan kecepatan pengisian bertujuan mengimbangi kapasitas baterai yang kabarnya juga akan ditingkatkan pada iPhone 16 Pro dan Pro Max.
Dengan kata lain, Apple ingin memastikan meski baterainya lebih besar, proses pengisian tetap secepat model sebelumnya.
Menariknya, rumor serupa mengenai peningkatan pengisian daya dan penggunaan teknologi baterai bertumpuk (stacked battery) untuk kapasitas dan daya tahan lebih baik pada iPhone 16 Pro dan Pro Max sudah muncul sekitar setahun lalu.
Apple biasanya meluncurkan iPhone terbaru pada bulan September. Mari kita nantikan kehadiran iPhone 16, 16 Plus, 16 Pro, dan 16 Pro Max yang dijadwalkan rilis pada bulan tersebut!(*)
Discussion about this post