ISTANAGARUDA.COM – vivo resmi meluncurkan vivo Pad3, melengkapi kehadiran vivo Pad3 Pro yang diumumkan Maret lalu. Berbeda dengan versi Pro yang menggunakan Dimensity 9300, vivo Pad3 mengandalkan chipset Snapdragon 8s Gen 3 yang bertenaga.
Perangkat ini menawarkan RAM hingga 12GB dan penyimpanan internal hingga 512GB. vivo Pad3 menjalankan OriginOS 4 berbasis Android 14, namun belum ada informasi resmi terkait berapa versi Android yang akan diterima pengguna kedepannya.
Layar menjadi daya tarik utama vivo Pad3. Panel LCD 12.1 inci tersebut memiliki refresh rate 144Hz, resolusi 2.800 x 1.968 piksel, dan rasio aspek 7:5. vivo Pad3 menjanjikan kecerahan puncak 600 nits, gamut warna P3, dukungan HDR10, dan kemampuan menampilkan 1,07 miliar warna.
Menariknya, layar vivo Pad3 turut dilengkapi fitur penyesuaian suhu warna natural, penyesuaian kecerahan anti-lelah, dan mode warna khusus pengguna lanjut usia.
Untuk fotografi, vivo Pad3 mengusung kamera belakang 8MP dan kamera depan 5MP. Sementara itu, daya tahan perangkat ditopang baterai jumbo berkapasitas 10.000 mAh yang mendukung pengisian cepat hingga 44W melalui port USB-C.
vivo Pad3 turut dibekali beberapa fitur menarik lain, seperti:
- Sistem speaker 6-unit dengan audio panoramik 3D
- Sistem pendingin 3D dengan total area pembuangan panas 27.500 mm2
- Hardware ray tracing untuk pengalaman gaming yang lebih optimal
- Model AI BlueLM buatan vivo
vivo Pad3 juga mendukung penggunaan stylus vivo Pencil2s dan Smart Touch Keyboard yang dijual terpisah. Pencil2s hadir dengan grip anti-selip, pengisian magnetik nirkabel, tombol ganda, dan fitur pembeautifikasi tulisan tangan (khusus bahasa Mandarin). Sementara keyboard-nya memiliki 64 tombol di lima baris, terhubung melalui pin POGO, dan dilengkapi trackpad.
Discussion about this post