ISTANAGARUDA.COM – Tren hiburan di rumah semakin canggih, terutama dengan hadirnya teknologi IMAX Enhanced yang siap membawa pengalaman sinematik kelas dunia langsung ke ruang keluarga Anda.
Televisi dengan sertifikasi ini menawarkan kualitas visual yang luar biasa, audio yang imersif, serta rasio aspek sesuai visi para pembuat film.
Namun, dengan semakin banyaknya merek yang mengadopsi teknologi ini, memilih TV IMAX Enhanced terbaik bisa menjadi tantangan tersendiri.
Untuk membantu Anda menentukan pilihan, berikut deretan TV IMAX Enhanced terbaik yang tersedia di pasar Amerika Serikat tahun 2025.
Sony Bravia 8 II 65” QD-OLED: Kualitas Premium dalam Satu Layar
Memulai daftar ini adalah Sony Bravia 8 II 65” QD-OLED, TV flagship dari Sony yang dirancang untuk para penikmat visual kelas atas. Ditenagai oleh platform Google TV, model ini menyajikan pengalaman sinematik yang mengagumkan dengan panel QD-OLED 65 inci, menghadirkan warna yang tajam, kontras mendalam, dan tentunya sertifikasi IMAX Enhanced.
TV ini mendukung resolusi 4K, refresh rate 120Hz, serta prosesor andalan Sony, yakni XR Processor. Berbagai format HDR seperti Dolby Vision, HDR10, dan HLG juga telah didukung. Dengan segala kecanggihan ini, tak heran jika harganya mencapai USD 3.999.
Sony Bravia 9 Mini LED TV: Pilihan Cerdas untuk Layar Lebih Besar
Bagi Anda yang mencari TV pintar premium lain dari Sony, Bravia 9 Mini LED QLED adalah pilihan yang patut dilirik. Tersedia dalam ukuran 65, 75, dan 85 inci, TV ini dibanderol mulai dari USD 2.699.
Discussion about this post