ISTANAGARUDA.COM – Presiden RI Prabowo Subianto, menunjukkan kehangatan dan kedekatan dengan sejumlah pemimpin dunia dalam jamuan makan malam APEC Economic Gala Dinner 2024 yang digelar di Palacio De Gobierno, Peru, Jumat malam (15/11/2024).
Acara ini menjadi momen penting untuk mempererat solidaritas global di tengah tantangan dunia yang semakin kompleks.
Presiden Prabowo tiba di lokasi sekitar pukul 19.00 waktu setempat dengan mengenakan setelan jas gelap dipadu peci hitam khas Indonesia.
Sesaat setelah tiba, ia langsung bergabung dengan para pemimpin negara lain yang sudah hadir, menciptakan suasana yang akrab dan penuh persahabatan.
Sebelum acara dimulai, Presiden Prabowo tampak berbincang hangat dengan Presiden Amerika Serikat, Joe Biden.
Tak lama kemudian, ia juga bertukar pendapat dengan Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau.
Interaksi tersebut menunjukkan hubungan yang tidak hanya profesional sebagai kepala negara, tetapi juga penuh rasa saling hormat di antara para pemimpin.
Tidak berhenti di situ, Presiden Prabowo menyempatkan diri untuk berjabat tangan dan berbincang singkat dengan Presiden Republik Rakyat Tiongkok, Xi Jinping.
Percakapan mereka berlangsung ramah, mencerminkan hubungan bilateral yang tetap kokoh di tengah dinamika geopolitik.
Dalam sesi lain, Presiden Prabowo berbaur dengan pemimpin negara-negara ASEAN, termasuk Perdana Menteri Singapura Lawrence Wong, Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim, Presiden Vietnam Luong Cuong, dan Perdana Menteri Thailand Paetongtarn Shinawatra.
Discussion about this post