ISTANAGARUDA.COM – Persaingan di dunia smartphone semakin panas, dan iQOO siap menambah gebrakan baru dengan Neo10 Pro+.
Setelah sukses memperkenalkan iQOO Neo10 Pro di China pada November lalu, kini kabar terbaru menyebutkan bahwa varian Pro+ akan segera meluncur. Penasaran dengan spesifikasinya? Simak bocoran lengkapnya berikut ini.
Berdasarkan bocoran yang beredar hari ini, iQOO Neo10 Pro+ akan menggunakan chipset Snapdragon 8 Elite.
Sebagai perbandingan, Neo10 Pro sebelumnya mengandalkan Dimensity 9400 sebagai dapur pacunya.
Layar yang dibawa oleh Neo10 Pro+ dikabarkan berukuran 6,82 inci dengan resolusi “2K”.
Untuk urusan fotografi, perangkat ini akan mengusung kamera utama 50 MP di bagian belakang.
Selain itu, ada juga kamera pendukung di belakang dengan resolusi 8 MP.
Sementara untuk kebutuhan swafoto, Neo10 Pro+ dibekali kamera depan beresolusi 16 MP.
Smartphone ini juga mendukung teknologi pengisian cepat kabel 120W.
Menariknya, jika dibandingkan dengan Neo10 Pro yang membawa dua kamera belakang beresolusi 50 MP, varian Pro+ justru terlihat sedikit menurunkan spesifikasi pada kamera ultrawide-nya.
Namun, iQOO Neo10 Pro+ akan menawarkan layar yang sedikit lebih besar dan beresolusi lebih tinggi.
Sayangnya, belum ada informasi resmi mengenai kapan iQOO Neo10 Pro+ akan dirilis ke pasaran.
Kami akan terus memantau dan segera mengabarkan perkembangan terbaru seputar peluncuran smartphone ini.(*)
Discussion about this post